Minggu, Juni 22, 2008

Osteoartritis

Kesehatan Sendi

Selain tulang, sendi yang berfungsi sebagai peredam kejut perlu juga diperhatikan kesehatannya, supaya kita tetap aktif menjalankan aktifitas sehari-hari

Osteoartritis

Osteoartritis atau pengapuran sendi adalah penyakit degeneratif atau akibat proses penuaan pada sendi, dimana terjadi kerusakan tulang rawan sendi secara perlahan. Bila hal ini didiamkan maka akan sangat mengganggu dan menyebabkan terjadinya kecacatan, hal initerutama terjadi di usia lanjut. Namum bisa juga ditemui di usia relative muda, karena dipengaruhi factor-faktor lain seperti banyak melakukan aktifitas ( missal berdiri,berjalan berlari,dan melompat ) atau akibat stress beban tubuh akibat kegemukan. Orang seringkali tidak merasakan kerusakan tulang ini karena perjalanan klinik kerusakan berjalan sangat lambat.

Kerusakan tulang rawan sendi tersebut diakibatkan oleh peningkatan aktifitas enzim yang merusak makro molekul matriks tulang rawan. Walaupun ada riwayat trauma, akan tetapi untuk mengetahui secara pasti diperlukan pemeriksaan lain, paling tidak foto radiology sehingga akan dapat ditentukan secara tepat apakah ini suatu proses osteoarthritis atau suatu osteofitosis yaitu suatu proses gangguan sendi akibat pembentukan tulang rawan baru atau yang lainnya. Dalam dunia kedokteran, penegakan diagnosis sangat penting untuk memperoleh pengobatan yang tepat. Walaupun bahan alami tetapi bila tidak tepat tetap mempunyai resiko

Bagaimana mencegahnya?

Untuk memperlambat proses kerusakan sendi, ada beberapa nutrisi yang harus dipenuhi tubuh kita, misalnya saja Nutrisi yang nebgandung Glucosamine dan Boswelia. Program pencegahan OA bertujuan untuk menghindari munculnya, serta memperlambat jalannya kerusakan tulang rawan

Tidak ada komentar: